Sejarah Smartphone di Dunia

Seringkali menggunakan smartphone di kehidupan sehari-hari. Tapi, apakah Anda tahu sejarah smartphone di dunia?

Simon

Ialah IBM Simon Personal Communicator namanya. Rupanya besar dengan layar kecil berwarna hijau ditengahnya. Memiliki bobot yang mencapai 500 gram. Dan merupakan smartphone pertama di dunia. IBM Simon pertama kali dijual pada tanggal 16 Agustus 1994 dengan harga US$899 atau sekitar Rp12,1 jutaan. Namun, daya tahan baterai Simon ini terbilang kecil, yaitu hanya satu jam saja untuk penggunannya. Sehingga IBM Simon lenyap dari pasaran dua tahun kemudian.

Nokia 9000 Communicator

Nokia 9000 Communicator layak disebut sebagai ponsel yang pertama menjadi smartphone. Diluncurkan tahun 1996, dan telah memiliki berbagai fitur yang ada di smartphone modern. Untuk sistem operasinya, Nokia menggunakan sistem operasi GEOS yang merupakan cikal bakal Symbian. Seri ini terus dipertahankan Nokia hingga tahun 2007 dengan Nokia E90 Communicator sebagai produk terakhirnya.

BlackBerry 5810

BlackBerry 5810 dirintis oleh satu perusahaan Kanada yang bernama Research In Motion pada tahun 2002. BlackBerry 5810 sendiri sudah mendukung jaringan GSM dan GPRS. Namun, pengguna BlackBerry 5810 ini diharuskan memakai headset untuk melakukan panggilan telpon dikarenakan belum tersedianya fasilitas pengeras suara.

Pada tahun 2004, perusahaan RIM terus merilis smartphone BlackBerry dengan berbagai macam varian. Seperti BlackBerry 7200, BlackBerry 7700,  dan lain-lain. Namun, ternyata BlackBerry kalah saing dengan iOS dan Android. Sehingga kejayaan perusahaan RIM mulai memudar sejak tahun 2011.

Seringkali menggunakan smartphone di kehidupan sehari-hari. Tapi, apakah Anda tahu sejarah smartphone di dunia?

Android

Produk smartphone Android diluncurkan pertama kali pada tahun 2008 di bawah bendera HTC dengan nama HTC Dream yang dikenal juga dengan nama G1. Setelah sebelumnya diadakan konsorsium Open Handset Alliance pada 5 November 2007 yang diikuti oleh perusahaan teknologi dan perusahaan layanan telekomunikasi terkemuka, seperti Google, Samsung, Qualcomm, HTC, Sony, dan lain sebagainya.

iPhone

iPhone muncul pada tahun 2007 yang dibuat oleh Steve Jobs. Dimana iPhone ini adalah gabungan dari iPod yang berlayar lebar, telepon seluler, dan perangkat komunikasi internet. Namun sayang, saat itu iPhone belum mendukung koneksi 3G.

Symbian

Symbian pernah merajai sistem operasi smartphone, mulai dari buatan Motorola, Siemens, hingga Nokia. Sistem operasi ini juga tercatat sebagai yang paling banyak terjual, paling tidak sampai akhir 2010.

Penyebab kejatuhan Symbian sebenarnya cukup kompleks. Namun ada dua alasan utama yang menyebabkan hal ini terjadi. Pertama ialah kedatangan dua sistem operasi baru yaitu iOS dan Android. Dan yang kedua, keputusan Nokia yang “hijrah” ke Microsoft dan sistem operasi Windows Phone. Padahal Nokia merupakan tulang punggung dari Symbian. Keputusan ini turut andil dalam menjatuhkan Symbian. Hingga akhirnya Symbian meluncurkan produk terakhirnya bersama Nokia dengan nama Nokia 808 PureView.

Windows Phone

Tahun 2010, Microsoft memutuskan untuk ikut masuk ke lini sistem operasi smartphone dengan mengenalkan Windows Phone pada di ajang Mobile World Congress yang bertempat di Barcelona. Dan Windows Phone sendiri merupakan sistem operasi besutan Microsoft untuk menggantikan Windows Mobile. Satu tahun kemudian, Microsoft menjalin kerjasama dengan Nokia. Windows Phone menjadi sistem operasi utama semua smartphone Nokia, menggantikan Symbian. Produk pertama hasil kerjasama ini yaitu Nokia Lumia 800 dan Nokia Lumia 710.

Seringkali menggunakan smartphone di kehidupan sehari-hari. Tapi, apakah Anda tahu sejarah smartphone di dunia?

Postingan Terkait

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *